Habib Abdul Qadir bin Ahmad Assegaf dan Habib Sholeh bin Muhsin Alhamid |
Sayyidi ibnu Athaillah as-Sakandari rhm (w. 709 h) mengatakan:
الفكرة سير القلب في ميادين الأغيار
"Berpikir merupakan petualangan hati dalam medan-medan ciptaanNya."
___________________________
Secara harfiah kata al-fikr diartikan dengan berfikir. Dalam maqalah ini, kata tersebut dikonotasikan dengan perjalanan atau petualangan hati, sehingga lebih tepat bila diartikan dengan perenungan.
Maksudnya perenungan tentang ciptaanNya secara mendalam guna mengambil hikmah dan memetik pelajaran. Dengan demikian diharapkan iman kita semakin kuat dan semakin dekat dengan Allah.
Berdasarkan pengertian ini dapat disimpulkan bahwa perenungan termasuk salah satu bentuk proses perjalanan spritual menuju Allah.
Sayyidi ibnu Athaillah juga mengatakan:
الفكرة سراج القلب فإذا ذهبت فلا إضاءة له
"Berfikir adalah lenteranya hati. Ketika ia tiada, maka hati pun tak bercahaya."
(Iqazhul himam, hal. 342)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar