Sebagaimana yang dikatakan oleh Gutbil Irsyad wa ghoutsil ibaad wal Bilaad Al-Habib Abdullah bin Alwi bin Muhammad Al-Haddad dalam menjelaskan masalah puncak kesuksesan seseorang beliau bilang
ﺍﻟﻔﻮﺯ ﺑﺴﻌﺎﺩﺓ ﺍﻟﺪﻧﻴﺎ ﻭ ﺍﻻﺧﺮﺓ ﻓﻬﻲ ﺍﻟﻨﺠﺎﺓ
seseorang dapat dikatakan sukses manakala ia bisa memperoleh keuntungan di dunia dan akhirat yang membuahkan ridho Allah ta'ala
Al-Habib Ali bin Muhammad bin Husein Al-Habsyi Shohibul maulid ketika ditanya tentang haqiqat kesuksesan seseorang maka beliau mengatakan :
"Kesuksesan seseorang manakala ia bisa mati dalam keadaan husnul khotimah dalam keridho'an Allah" Sehingga diakhir majelisnya habib Ali Habsyi selalu dibacakan gasidah karangan beliau yang berbunyi sya'ir munajat kepada Allah ta'ala
ﺭﺏ ﻓﺎﺟﻌﻞ ﻣﺠﺘﻤﻌﻨﺎ ﻏﺎﻳﺘﻪ ﺣﺴﻦ ﺍﻟﺨﺘﺎﻡ ﻭ ﺍﻋﻄﻨﺎ ﻣﺎ ﻗﺪ
ﺳﺄﻟﻨﺎ ﻣﻦ ﻣﻄﺎﻟﺐ ﻭﺍﻟﻤﺮﺍﻡ
ﺳﺄﻟﻨﺎ ﻣﻦ ﻣﻄﺎﻟﺐ ﻭﺍﻟﻤﺮﺍﻡ
Yaa Allah jadikanlah perkumpulan kami ini adalah jalan menuju husnul khotimah. Dan berilah kepada kami segala yang kami mohonkan dari keinginan dan harapan kami.